Nabung, Yuk!

Posted by boenes on Thursday, February 11, 2016

Tidak bisa disangkal, kehadiran berbagai aplikasi yang mempermudah proses pemesanan tiket dan hotel membuat siapa pun lebih impulsif dalam melakukan pembelanjaan. Apalagi, sekarang ini promo internet banking bisa dimanfaatkan juga untuk memangkas harga beli yang harus Anda keluarkan. Wah, pengeluaran perbulan rasanya menjadi semakin bengkak nih dengan pembelian-pembelian tiket ini!

Well, kebutuhan untuk berlibur dan refreshing memang menjadi prioritas bagi setiap orang. Apalagi jika Anda adalah seseorang yang bekerja di ibukota dan diharuskan untuk berkomuter setiap harinya. Wah, berlibur merupakan sebuah keharusan untuk mengembalikan energi dan semangat yang sudah hilang.

Ini dia beberapa tips yang bisa Anda lakukan agar berlibur tetap jalan dan pengeluaran tidak bengkak!

1. Potong biaya makan bulanan. Eits, jangan sedih dulu. Memotong biaya makan bulanan di sini bukan berarti Anda harus mengencangkan ikat pinggang dan puasa selama seminggu, loh. Maksudnya adalah potong biaya ‘senang-senang’ Anda untuk makan selama sebulan. Lupakan makan siang di mal karena Anda sebetulnya bisa membawa bekal makan siang dari rumah. Lupakan ngemil-ngemil cantik di kafe kesukaan Anda saat pekerjaan di kantor sedang suntuk dan cobalah untuk memanfaatkan pantry. Lumayan, kan? Kopi dan teh gratis!

2. Jika selama weekdays Anda lebih senang naik taksi untuk pergi dan pulang kantor, yuk coba beralih ke transportasi umum seperti Transjakarta atau Commuterline. Kedua transportasi umum ini sebenarnya nyaman, lho, asal Anda bisa mensiasati waktu dengan baik. Misalnya dengan berangkat lebih pagi dan pulang setelah rush hour. Tapi, sekarang ini ada banyak sekali jasa transportasi online yang murah dan juga cepat. Bisa dimanfaatkan, tuh!

3. Buka garage sale. Nah, daripada membiarkan barang-barangmu menumpuk di lemari, mengapa tidak coba untuk menjualnya? Ya, barang-barang yang menumpuk itu kan sudah tidak terpakai lagi, jadi lebih baik dijual, kan? Anda bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari kegiatan ini, nih! Nilai plusnya lagi, kamar Anda menjadi lebih lapang dan lega.

Gimana, tertarik untuk melakukan tiga hal di atas? Sederhana tapi berpengaruh banyak, bukan? Selamat mencoba, ya. Semoga tahun ini dipenuhi dengan banyak memori indah dari liburan Anda!

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment